Tapaktuan, KBBACEH.news – Sejak dikabarkan meninggal dunia beberapa hari lalu, hingga hari ini, jenazah almarhum Zulman (30), warga Gampong Lawe Cimanok, Kecamatan Kluet Timur, Aceh Selatan, masih berada dirumah sakit di Malaysia.
Informasi tersebut disampaikan oleh salah satu pengurus Persatuan Rakan Kluet Raya (PRKR) di Malaysia, Al-Rijal melalui pesan di aplikasi WhatsApp yang diterima KBBACEH.news di Tapaktuan, Senin (21/9/2020).
Al-Rijal menyebutkan, sampai hari ini jenazah almarhum masih di hospital (rumah sakit) Malaysia dalam pengawasan polisi, sambil menunggu keputusan dari pihak keluarga di kampung, apakah dikebumikan disini (Malaysia) ataukah dibawa pulang ke Aceh Selatan.
“Disini keluarga atau abang sepupu korban belum menerima surat apapun dari pihak keluarga di kampung atau pihak lain yang katanya sedang mengurus surat pengurusan pemulangan jenazah. Sedangkan jenazah almarhum sudah beberapa hari di hospital,” ujarnya.
Mungkin besok, sambungnya, keputusan terakhir, apakah dibawa pulang ataukah benar di kebumikan disini. Jika memang juga tidak ada keputusan pengurusan pemulangan.
“Disini pun pihak polis dan rekan lain yang setia menjaga akan kewalahan, selain menyangkut biaya juga kita sayangkan dengan kondisi jenazah almarhum,” ucapnya.
Ia menyatakan, untuk sementara belum ada bantuan pengurusan pemulangan jenazah almarhum dari pihak Pemerintah Aceh Selatan dalam bentuk surat yang diterima, meski sudah berapa hari kabar duka ini muncul.
Abang sepupu korban dan kerabat dan teman lainnya masih menjaga jenazah almarhum, sambil menunggu keputusan keluarga di kampung. Tetapi jika di kebumikan disini seluruh biaya masih di tangani oleh tokenya dan partisipasi persatuan lainnya.
“Kami dari pengurus Persatuan Rakan Kluet Raya di Malaysia, pesan kami kepada Pemerintah Aceh Selatan, jika ada niat itikat baik membantu warganya yang terkena musibah, bantulah secepatnya tanpa memilah memilih dan membedakan keluarganya,” pungkasnya. (IS/Red).