Akurat Mengabarkan - 19 Mei 2021 10:43

Pasca Banjir, BPBD Aceh Selatan Melaksanakan Pembersihan Sarana Yang Berdampak

Pasca Banjir, BPBD Aceh Selatan Melaksanakan Pembersihan Sarana Yang Berdampak
  
Penulis
|
Editor
Bagikan:

Tapaktuan, KBBACEHNews,- Bencana banjir yang melanda beberapa daerah di kabupaten Aceh Selatan menyisakan berbagai masalah yang berdampak langsung pada perekonomian masyarakat, diantaranya seperti yang terjadi pada beberapa gampong di kecamatan Pasie Raja.

Material tanah yang terbawa arus sungai memenuhi saluran irigasi di berbagai gampong seperti, gampong Sineubok, Ladang Tuha, tak hanya itu material tanah juga memenuhi akses jalan Gampong Panton Bili menuju Silolo dan Payateuk.

Menindaklanjuti hal itu, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Cut Syazalisma,S.STP, mengatakan saat ini pihaknya terus melakukan perbaikan di beberapa sarana penting pemerintah maupun sarana-sarana penopang perekonomian masyarakat yang terdampak akibat banjir yang terjadi beberapa hari lalu.

“Saat ini kami sudah menurunkan Alat berat jenis Excavator untuk menormalisasi irigasi persawahan masyarakat, membersihkan badan jalan gampong yang tertimbun material tanah yang terbawa banjir,” ucapnya.

Kalak juga menginstruksikan jajarannya agar segera melakukan Asesmen ke gampong yang terdampak banjir kemarin, hal ini dilakukan untuk mempercepat langkah pelayanan pemerintah terhadap masyarakat.

“Kami berharap, upaya yang dilakukan dapat berjalan cepat, mengingat saat ini kita masih dalam status berpotensi hujan dengan intensitas tinggi, sehingga sewaktu waktu terjadi hujan kembali proses aliran air tidak terhambat oleh material tanah yang dapat berakibat meluasnya dampak banjir kepemukiman masyarakat,” tandasnya.(SS)

Bagikan:

Tinggalkan Komentar

error: Jangan Suka Copy Punya Orang, Jadilah Manusia Yang Kreatif!!