Akurat Mengabarkan - 13:47

Dandim 0107/Aceh Selatan Temu Ramah Dengan Wartawan

Dandim 0107/Aceh Selatan Temu Ramah Dengan Wartawan
  
Penulis
|
Editor
Bagikan:

Tapaktuan, KBBACEH.news – Dandim 0107/Aceh Selatan Letkol Inf M. Yusuf SI.Kom menggelar temu ramah dengan wartawan bertempat di Aula Makodim, Jalan Teuku Cut Ali Tapaktuan, Kamis (18/4/2021).

Dalam temu ramah dan silaturahmi tersebut Dandim 0107/Aceh Selatan Letkol Inf M. Yusuf turut memberikan piagam penghargaan secara simbolis kepada Ketua PWI Aceh Selatan, Zulmas.

Piagam penghargaan ini juga diberikan kepada masing – masing wartawan baik dari media cetak, elektronik, maupun media online.

Dandim 0107/Aceh Selatan, Letkol Inf M. Yusuf mengatakan, peran wartawan selama ini sangat membantu dalam mempublikasi setiap kegiatan yang dilaksanakan Kodim 0107/Aceh Selatan.

“Saya berserta jajaran Kodim 0107/Aceh Selatan mengucapkan terima kasih kepada rekan – rekan wartawan. Semoga kemitraan ini terus terjalin selamanya,” ucapnya. (IS/Red).

Bagikan:

Tinggalkan Komentar