Tapaktuan.KBBAceh.news – Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Resmi menyerahkan Tiga nama calon Penjabat (PJ) Bupati Aceh Selatan ke Kementerian Dalam Negri (Kemendagri), Pada Selasa (8/8/2023).
Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM), For PAS Aceh Selatan, T.Sukandi menyampaikan dengan berakhirnya Masa Jabatan Bupati Aceh Selatan pada bulan September 2023, sosok pengganti atau yang akan menjadi Penjabat (PJ) menjadi konsumsi di ruang publik.
Ketua For PAS Aceh Selatan, T.Sukandi mengatakan pembahasan Calon PJ Bupati menjadi perbincangan hangat mulai dari Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Selatan hingga ke ruang publik dikawasan Tanah Penghasil Pala tersebut.
T.sukandi menjelaskan,setelah perdebatan panjang dari Gedung Rakyat, DPRK Aceh Selatan menetapkan Tiga nama yang akan diserahkan ke Kemendagri, yakni Cut Syazalisma, S.STP (Sekretaris Daerah Aceh Selatan),Zalsufran,ST M.Si(Kadis Peternakan Aceh) dan Darwis Azis, S.Pd., M.Pd, (Sektretaris DPRK Aceh Selatan
“Penyerahan tersebut berdasarkan surat Nomor: 170/41 tentang Usul Nama Calon Pj Bupati Aceh Selatan,Provinsi Aceh, (3/8/2023),yang ditandatangani Ketua DPRK Aceh Selatan Amiruddin, SH,” Ujar T.Sukandi.
T.Sukandi berharap semoga PJ yang terpilih mampu membawa atau menjaga eksistensi Kabupaten Aceh Selatan.
“Harapan kita yang terpilih merupakan sosok yang paham dengan Birokrasi dan memiliki pengalaman terkait pengelolaan Pemerintahan Darah,” Pungkas T.Sukandi.(My)