Jakarta, KBBAceh.news – Media Korea Selatan turut menyoroti sikap Elkan Baggott yang terkesan menolak bermain untuk Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Mencuatnya isu Elkan Baggott menolak panggilan Timnas Indonesia berlaga di Kualifikasi Piala Dunia 2026 ini muncul dari mulut para pengamat sepak bola Tanah Air.
Mulai dari Haris Pardede atau Bung Harpa, hingga Roni Pangemanan atau Bung Ropan, lewat video yang diunggah pada kanal YouTube pribadi.
Menariknya, kabar ini beredar hingga ke Korea Selatan, salah satu media Negeri Gingseng turut menyoroti sikap Elkan Baggott saat ini.
Seperti yang diketahui bersama, kali terakhir Elkan dipanggil ke timnas saat play-off Olimpiade Paris 2024 di bawah asuhan pelatih Shin Tae-yong.
Namun, panggilan itu tidak digubris Elkan yang justru lebih memilih untuk berlibur, sejak saat itu ia tak dipanggil lagi oleh Shin Tae-yong.
Hingga pelatih asal Korea Selatan dipecat dan Patrick Kluivert ditunjuk sebagai pengganti sebagai menukangi Timnas Indonesia.
Kluivert pun dikabarkan sudah menghubungi Elkan dan menanyakan mengenai kondisi serta kesiapan untuk membela Timnas Indonesia.
Akan tetapi, pesepak bola berusia 23 tahun kelahiran Bangkok itu mengaku ingin fokus dengan klub yang saat ini dibelanya, Blackpool FC.
“Baggott menolak dipanggil untuk pertandingan tandang Indonesia di kualifikasi putaran ketiga Piala Dunia FIFA 2026 Grup C,” tulis media Korea, Best Eleven.
“Melawan Australia dan pertandingan kandang melawan Bahrain yang dijadwalkan pada 20 dan 25 Maret.”
“Menurut media lokal, pelatih Kluivert secara pribadi menghubungi Baggott dan mengundangnya untuk bergabung dengan tim nasional, tetapi dia menolaknya.”
“Pembenaran Baggott adalah bahwa ia ingin fokus pada timnya dan meningkatkan kinerjanya.”
“Ia berbicara tentang peningkatan keterampilannya lebih lanjut di Blackpool, tempat ia bermain saat ini.”
“Akan tetapi, meski ia ingin membuat pelatih tim nasional baru itu terkesan, Baggott menepisnya dan menolaknya,” imbuh mereka.
Meski begitu, media Korea ini merasa Patrick Kluivert dan Timnas Indonesia tidak perlu khawatir karena stok bek yang melimpah.
Termasuk adanya dua pemain andalan Shin Tae-yong sebelumnya, sosok targantikan sejak hadir membela Timnas Indonesia.
Dua pemain tersebut adalah Jay Idzes dan Rizky Ridho, selain itu juga masih ada lagi bek-bek lainnya termasuk Jordi Amat dan Mees Hilgers.
“Di sisi lain, pelatih Kluivert beruntung memiliki banyak bek tengah bahkan tanpa Baggott.”
“Kapten Jay Idzes, Jordi Amat, Mees Hilgers dan Rizki Ridho semuanya diperkirakan akan bermain,” pungkas Best Eleven.
Timnas Indonesia akan menghadapi Australia pada 20 Maret di Sydney, berbekal hasil imbang di Jakarta cukup memberi rasa percaya diri.
Lima hari berselang, giliran Timnas Indonesia menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.
Dua pertandingan yang akan menjadi awal pembuktian sosok Patrick Kluivert sebagai pelatih Timnas Indonesia.
(Sumber, superball.id)