Tapaktuan, KBBAceh.news – Sabtu 9/11/2024 Pengungsi Rohingya sudah kembali lagi ke Aceh Selatan setelah keberadaan Rohingya di tolak dimana-mana.
Rohingya adalah kelompok etnis minoritas muslim di Myanmar dan mereka telah tinggal di Rhakine Myanmar sejak ratusan tahun yang lalu akan tetapi Myanmar enggan mengakui kewargaan negara Rohingya
Rohingya adalah kelompok masyarakat muslim tertindas di dunia ini sama saja nasib mereka seperti masyarakat Palestina suku Kurdi, Gipsi dan lainnya
Rohingya di tolak dimana-mana karena Rohingya dinilai berprilaku buruk yang dapat memicu kriminalitas dan yang dapat pula melahirkan kesenjangan dan kecemburuan sosial dalam masyarakat serta yang lebih buruk dari pada itu Rohingya di anggap akan menjadi beban negara yang di tempatinya
Akan tetapi bagaimanapun mayoritas Rohingya adalah seakidah dengan kita umat muslim, di dalam ajaran agama Islam bahwa “Sesama muslim itu adalah bersaudara”
Bila di Aceh saja yang bergelar serambi Mekkah dan yang berlaku hukum Syariah menolak keberadaan Rohingya maka kemana lagi Manusia Rohingya akan pergi membawa diri di dunia ini
Apakah kita sebagai sesama muslim rela dan tega membiarkan Rohingya melakukan bunuh diri masal atau Rohingya mesti di bunuh secara masal atau barang kali Rohingya mesti murtad dengan mengganti agama Islam yang dianutnya dengan agama lain supaya mereka dapat hidup serta dapat di terima hidup di negara-negara non muslim untuk memenuhi kepentingan dan keinginan para misionaris kristenisasi
Nasib Rohingya Setelah terombang-ambing di laut lepas maka terombang-ambing pula nasib Rohingya di daratan yang tidak jelas miris dan teragis memang nasib manusia Rohingya sebagai muslim yang terusir dan tertindas di dunia ini.
T.Sukandi pemerhati kemanusiaan