Akurat Mengabarkan - 14:24

Untuk Meningkatkan Perekonomian Masyarakat, Pemkab Asel Jalin Kerjasama Dengan BDI Medan

Untuk Meningkatkan Perekonomian Masyarakat, Pemkab Asel Jalin Kerjasama Dengan BDI Medan
  
Penulis
|
Editor
Bagikan:

Tapaktuan, KBBACEH.news – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Selatan melalui Dinas Perdagangan Perindustrian dan Usaha Kecil Menengah (Disdagperinkop-UKM) terus berupaya meningkatkan perekonomian petani sawit di daerah itu.

Untuk mewujudkan hal itu, Disdagperinkop-UKM Aceh Selatan menjalin kerjasama dengan Balai Diklat Industri (BDI) Medan, Sumatera Utara tentang pelatihan sawit dan pengolahan makanan dimulai pada awal bulan Januari 2021 mendatang.

Penanda tanganan MoU (Memorandum of Understanding) antara Balai Diklat Industri Medan dengan Pemkab Aceh Selatan berlangsung di Kantor Balai Diklat Industri Medan, Kamis (17/20/2020).

MoU tentang pelatihan sawit di Aceh Selatan itu ditandatangani oleh Kepala Balai Diklat Industri Medan, Drs Indra Amin M.Si dan Kepala Disdagperinkop-UKM Aceh Selatan, Teuku Harida Aslim SE MM selaku mewakili Bupati Aceh Selatan, Tgk. Amran.

Kepala Disdagperinkop-UKM Aceh Selatan, Teuku Harida Aslim ketika dihubungi wartawan dari Tapaktuan via telepon selularnya mengatakan, Mou dengan Balai Diklat Industri Medan ini bertujuan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat Aceh Selatan.

“Pelatihan sawit dan turunannya serta pengolahan makanan, pembuatan roti ada 6 paket kegiatan yang akan kita laksanakan pada awal Januari 2021,” ujarnya.

Kegiatan tersebut, sambungnya, 2 paket pelatihan sawit dengan peserta sebanyak 100 orang dari Kecamatan Trumon, Trumon Tengah dan Trumon Timur.

“Empat paket pelatihan makanan, dan roti dengan jumlah peserta sebanyak 200 orang dari mulai Kecamatan Bakongan Timur sampai Kecamatan Labuhanhaji Timur,” jelasnya. (IS/Red).

Bagikan:

Tinggalkan Komentar