PLN Tapaktuan: “Pemulihan Sistem Kelistrikan Aceh Masih Berlangsung, Masyarakat Mohon Bersabar”

PLN Tapaktuan: “Pemulihan Sistem Kelistrikan Aceh Masih Berlangsung, Masyarakat Mohon Bersabar”
  Akurat Mengabarkan
Penulis
|
Editor
Bagikan:

KBBAceh.News | Tapaktuan – PT PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Tapaktuan menyampaikan bahwa kondisi kelistrikan di Provinsi Aceh saat ini masih dalam tahap pemulihan atau recovery menyusul gangguan yang terjadi pada sistem transmisi.

Manager PLN ULP Tapaktuan, Erliza, menjelaskan bahwa perbaikan jaringan transmisi di beberapa wilayah telah dilakukan, termasuk perbaikan pada jalur transmisi Bireuen.

“Saat ini sedang proses sinkronisasi antara Transmisi Bireuen dengan Transmisi Nagan. Pada tahap ini memungkinkan akan terjadi pemadaman listrik sementara,” ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima redaksi, Senin (08/12/2025).

Erliza memastikan PLN terus bekerja maksimal untuk mempercepat pemulihan sistem kelistrikan agar pasokan listrik kembali normal di seluruh Aceh.

“Kami memohon maaf atas ketidaknyamanan yang dirasakan pelanggan. PLN berusaha melakukan pemulihan secepat mungkin,” tambahnya.

Ia mengimbau masyarakat untuk tetap bersabar dan bijak dalam penggunaan listrik selama proses pemulihan berlangsung.

Hingga kini, tim teknis PLN masih berada di lapangan memastikan stabilitas jaringan dan melakukan penanganan pada titik-titik yang memerlukan perbaikan lanjutan. (Red)

Bagikan:

Tinggalkan Komentar

error: Jangan Suka Copy Punya Orang, Jadilah Manusia Yang Kreatif!!